
Horizon University Indonesia Diresmikan, Kukuhkan Misi Menjadi yang Terbaik September 12, 2023
Setelah disahkan menjadi universitas lewat Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 595/E/O/2023 tanggal 14 Juli 2023 maka Horizon University Indonesia akhirnya diresmikan pada hari Rabu 6 September 2023 di Horizon Hall Kampus Horizon University Indonesia, Jl. Pangkal Perjuangan. By Pass KM 1, Tanjungpura, Karawang, Jawa Barat.
Menariknya selain peresmian dengan penyingkapan tirai atas pedel logo baru Horizon Univesity Indonesia, juga sekaligus groundbreaking kampus baru Horizon Univesity Indonesia. Sebelumnya, Horizon Univesity Indonesia memang sudah mengakuisi lahan seluas 4900 meter persegi untuk dibangun gedung kampus baru yang lebih besar dan lebih megah. Pada kesempatan tersebut juga sekaligus dilakukan penanaman kapsul waktu.
Peresmian universitas sekaligus groundbreaking gedung baru Horizon University Indonesia ini makin mengukuhkan misi Horizon University Indonesia untuk membuat kehidupan yang lebih baik lewat pendidikan dan membentuk manusia Indonesia yang global. Horizon University Indonesia bertujuan menyediakan pendidikan berkualitas yang terjangkau bagi kaum muda Indonesia di Karawang dan sekitarnya serta menjadi salah satu universitas terbaik di Jawa Barat. Horizon University Indonesia juga mendapatkan dukungan kuat dari dua perusahaan besar Indonesia, Triputra Group dan Persada Capital Investama sebagai mitra industri serta PHINMA Education dari Filipina sebagai mitra pendidikan.
Pada acara yang dihadiri oleh para mitra Horizon U, para pejabat DIKTI, pejabat daerah Kabupaten Karawang yaitu Drs. Cecep Mulayan selaku PLT Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang, para alumni, mahasiswa, dan para staff serta dosen Horizon U tersebut dibuka dengan sambutan dari Ir. Ade Hendriawan, Ketua Yayasan Triputra Persada Horizon Education.
Adapun Lestari, S.H., M.M. selaku perwakilan dari LLDIKTI IV yang hadir pada acara tersebut memberikan pidato ucapan selamat atas disahkannya Horizon University Indonesia sebagai hasil merger STIKes Horizon Karawang, STMIK Horizon Karawang, dan STIE Triguna Bogor. Pidato tersebut juga mendapat tanggapan dari Chief Executive Officer (CEO) Triputra Grup, Hadi Kasim dan Francis L. Larios, Chief Learning Officer of PHINMA Education, Filipina dimana keduanya mewakili mitra utama Horizon University Indonesia.
Horizon University Indonesia kini memiliki tiga fakultas yaitu Fakultas Ilmu Kesehatan (dengan program studi Profesi Ners, S1 Keperawatan, D3 Keperawatan, dan D3 Kebidanan), Fakultas Teknologi Informasi dan Komputer (dengan program studi S1 Informatika dan S1 Sistem Informasi), serta Fakultas Manajemen dan Bisnis (dengan program studi S1 Manajemen dan S1 Akuntansi) yang sudah terakreditasi dan kini diproyeksikan untuk mendapatkan akreditasi “Unggul” baik untuk program studi maupun institusi Horizon University Indonesia.
ACOO Horizon University Indonesia, Dannia Andasari Ardin menjelaskan bahwa dengan status sebagai universitas, ke depannya juga sangat memungkinkan pengembangan program studi yang baru dan konsentrasi program studi untuk memudahkan untuk spesialisasi dalam setiap program yang ditawarkan Horizon University Indonesia.
News